Kamis, 24 November 2011

SURAT KUASA


dikelas XI IPA 4 kami di beri pelajaran tentang membuat surat kuasa. dan saya juga akan menuliskan contoh surat kuasa yang sudah dibenarkan dan dikoreksi oleh ibu guru bahasa indonesia kami yaitu Bu. Wahyuni.
 SURAT KUASA

 Yang bertanda tangan dibawah ini  :
  Nama       : drs. Soetjipto Harjo Suprapta .M.pd
  umur         : 48 thn
  pekerjaan : guru/ PNS
  alamat       : Jln. Merbabu, no.18 boyolali
 dengan ini memberi surat kuasa sepenuhnya kepada :
 nama          : herninda bella augustina
 umur           : 20 thn
 pekerjaan   : mahasiswi
 alamat        : Jln. Merbabu, no.18 boyolali
untuk dapat mengambil gaji bulan september tahun 2011 dengan atas nama pemberi kuasa karena sedang naik haji ke Mekkah , dengan no pokok 328945 di SMAN 1 BOYOLALI.
   surat kuasa ini dibuat dengan sesungguhnya agar yang berkepentingan maklum adanya.


yang menerima kuasa                                                                  boyolali, 31 agustus 2011
                                                                                                      yang memberi kuasa



Herninda Bella A.                                                                        Drs.Soetjipto Harja S. Mpd

"Paragraf Campuran (Induktif dan Deduktif "


Paragraf Deduktif-Induktif
Kalimat Utamanya terdapat pada awal dan akhir paragraf
Contoh :
Beberapa tips belajar menjelang Ujian Akhir Nasional (UAN). Jangan pernah belajar “dadakan”. Artinya belajar sehari sebelum ujian. Belajarlah muai dari sekarang. Belajar akan efektif kalau belajar kumpulan soal. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menjawab soal-soal di buku kumpulan soal. Mencocokannya, lalu menilainya. Barulah materi yang tidak dikuasai dicari di buku. Oleh karena itu, maka sebaiknya para guru memberitahukan tips belajar menjelang UAN.

"Paragraf Induktif dan contohnya "



Paragraf induktif:
Kalimat utama terletak di akhir paragraf setelah kalimat-kalimat penjelas.
Contoh :
Jangan pernah belajar “dadakan”. Artinya belajar sehari sebelum ujian. Belajarlah muai dari sekarang. Belajar akan efektif kalau belajar kumpulan soal. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menjawab soal-soal di buku kumpulan soal. Mencocokannya, lalu menilainya. Barulah materi yang tidak dikuasai dicari di buku. Itulah beberapa tips belajar menjelang Ujian Akhir Nasional.

"Paragraf Deduktif dan contohnya "


Paragraf deduktif
Paragraf dengan kalimat utama di awal, kemudian diikuti oleh kalimat penjelas.
Contoh :
Beberapa tips belajar menjelang Ujian Akhir Nasional. Jangan pernah belajar “dadakan”. Artinya belajar sehari sebelum ujian. Belajarlah muai dari sekarang. Belajar akan efektif kalau belajar kumpulan soal. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menjawab soal-soal di buku kumpulan soal. Mencocokannya, lalu menilainya. Barulah materi yang tidak dikuasai dicari di buku.

"Paragraf Narasi beserta contohnya "


paragraf narasi. .
Paragraf narasi adalah penceritaan suatu kejadian secara runtut sesuai urutan waktu. Paragraf narasi sendiri dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu narasi eksposisi dan narasi sugestif. Narasi eksposisi merupakan karangan yang bertujuan menggugah pikiran pembaca untuk mengetahui apa yang dikisahkan. Sedangkan narasi sugestif adalah karangan narasi yang berusaha memberikan makna pada peristiwa atau kejadian itu sebagai pengalaman atau lebih menggunakan bahasa konotatif untuk memberikan kesan imajinasi.


Berikut ini adalah contoh paragraf narasi :


Liburan sekolah beberapa tahun yang lalu, saya dan ibu pergi ke Pontianak. Pontianak merupakan ibu kota Provinsi Kalimantan Barat.
Di Pontianak, banyak sekali keunikan dan tempat menarik yang merupakan ciri khas KOta Pontianak. Perjalanan kurang lebih 2 jam dengan menggunakan pesawat. Tempat pertama yang saya kunjungi adalah Sintawang. Waktu tempuh menuju Sintawang kurang lebih sembilan jam dari Pontianak jika menggunakan mobil. daerah ini terkenal sebagai penghasil tenun ikat. Motif tenun ikatnya sangat unik dan coraknya sangat khas Kalimantan Barat. Harga tenun ikat ini tergolong mahal, tergantung motif dan bahannya. Harganya bisa mencapai ratusan ribu, bahkan jutaan Rupiah.


Sebuah paragraf narasi dapat dibangun dengan unsur-unsur berikut:
  1. Tema adalah pokok pembicaraan yang menjadi dasar penceritaan penulis
  2. alur adalah janilan cerita, bagaimana cerita itu disusun  sehingga peristiwa demi peristiwa dapat terjalin dengan baik
  3. Watak atau karakter berhubungan dengan perangai si pelaku atau tokoh dalam suatu narasi
  4. Suasana berhubungan dengan kesan yang ditimbulkan sehingga pembaca dapat ikut membayangkan dan merasakan suasana yang dihadapi pelaku
  5. Sudut pandang berhubungan dengan darimana penulis emmandang suatu peristiwa